Sunday, June 13, 2010

Piala Dunia

Semalam aku kembali nobar, alias nonton bareng pertarungan di putaran final piala dunia di bidang olah raga bareng temanku.

Kita nontonnya bukan hanya lewat pesawat televisi, namun juga lewat internet. Di halamannya FIFA itu, penggemar bola bisa membuka situs FIFA dan disambungkan ke yang namanya ‘Live Ticker’.

Live Ticker yang dimaksud adalah sebuah aplikasi dari adobe flash yang dapat memberikan info kepada kita secara langsung (real time). Kecepatan update nya luar biasa, dan di sana juga ada halaman statistics, dimana kita bisa liat total shots on goal (total tendangan ke gawang), shots on target (tendangan ke arah gawang), shots off target (tendangan melenceng), ball possession (penguasaan bola), jumlah offsides atau corners (tendangan sudut), dan juga jumlah kartu.

Dan yang paling menarik bagi kita, untuk pertama kalinya dalam sejarah, penonton dapat menominasi ‘Budweiser Man of the Match’ langsung selama pertandingan itu berlangsung, paling lambat setelah pertandingan lewat 70 menit, kita diberi kesempatan untuk ikutan voting. Dan hasil voting akan segera diumukan setelah pertandingan selesai.

Semua info disana akan di update langsung (real time), jadi pada detik terjadi gol, maka lewat ticker itu kita akan dapat info kalo gol tercetak, demikian juga semua kejadian penting disana. Lengkap dengan komentar nya.

Yang menarik itu bila kita nonton bareng dengan teman, baek itu lewat telefon, messenger maupun berada di ruangan yang sama dengan teman kita, karena kita dapat langsung memberikan komentar kita dan mendiskusikannya.

Namun bila pertandingannya dimulai lewat tengah malam, maka tinggal opsi telefon ataupun messenger aja yang tersisa. Paling menarik itu di setiap adegan replay, bilamana terjadi gol ataupun pelanggaran, pasti ada saja yang bisa dikomentari.

Tapi bagi yang hanya ingin melihat ringkasan dari notulen pertandingan yang sudah berlalu, bisa cek juga di halaman nya FIFA lalu mencari links ke liputan match sebelonnya. Dengan cara klik di tulisan skor akhir dan kita akan dibawa ke liputannya.

Di halaman liputan tersebu terdapat di bagian atas tulisan ‘MatchCast’ dengan warna kuning di bawah bar yang berwarna merah. Dan itu bisa di klik di tulisan ‘MatchCast’ nya (atau lebih dikenal dengan sebutan Emirates MatchCast karena disponsori oleh maskapai dari Dubai, Emirates Air), nanti kita akan dibawa ke halaman yang aku maksud, namun dengan hasil yang sudah komplet, dari sana kita bisa liat semua statistik dll.

Ya nanti sore sampai malam nonton lagi, kapan lagi ada pertandingan seru antar negara begini selama sebulan penuh, bila tidak dua taon sekali. Semua tim yang lolos ke putaran final ini sudah pasti semua tim yang berkualitas, jadi nontonnya dijamin halal deh.