Pakkuman ini bukan berarti tukang paku, namun yang kumaksud adalah Pakkuman yang dalam bahasa Jepang dan dalam bahasa kita adalah Pac-Man. Pac Man sendiri awal mulanya dikonsep sebagai game berjenis Arcade.
Game berjenis Arcade adalah sebuah permaenan yang biasa ditawarkan didalam bentuk mesin yang baru akan jalan bisa kita memasukkan coin ke dalamnya. Game Arcade ini biasanya terdiri atas level-level singkat dan mudah dimaenkan secara intuitif dan biasanya dengan bertambahnya level, maka tingkat kesulitannya pun ditingkatkan.
Bila pemaen kalah, maka selesailah game nya buat dia, dan dengan memasukkan kembali coin ke dalam mesin itu, maka ada dua kemungkinan yang ditawarkan, lanjutkan dari tempat yang sama ketika ‘game over’ (baca: selesai) atau mulai dari awal.
Game sederhana jenis ini sudah mulai dipopulerkan di akhir taon 70an dan di awal taon 80, tepatnya tanggal 22 Mei 1980, game Pac-Man ini di rilis secara resmi oleh Namco di Jepang dan kemudian didistribusikan ke seluruh dunia terutama oleh Midway yang dimulai di US.
Ketika Pac-Man dirilis, dunia anak-anak sedang digandrungi oleh game yang bernama ‘Space Shooters’, ‘Space Invaders’ dan ‘Asteroids’. Aku sendiri paling senang itu maen Asteroids, dimana kita boleh menembak semua benda di luar angkasa yang menyerang space ship kita.
Nah aku tertarik untuk mengangkat tema Pac-Man ini karena Google telah merubah simbolnya dengan sebuah game sederhana, yaitu Pac-Man, untuk merayakan ulang taon ke 30 dari game ini. Banyak orang tidak tau, ketika mereka membuka halaman dari search engine google itu mereka kita gambarnya aja yang berubah.
Tapi sebenarnya itu adalah sebuah game sederhana. Yaitu Pac-Man. Punya kita adalah Pac-Man berwarna kuning di tengah bawah. Bila kita tidak menekan tombol panah (cursor) kita, maka itu Pac-Man akan tetap di tengah situ dan tidak akan di kejar oleh ke empat monster nya.
Kalo mau maen, segera setelah kita buka halaman search engine itu, kita akan meliat tulisan READY di tengah. Begitu tulisan itu menghilang dan para monster keluar dari kandang, maka kita bisa menggerakkan tombol panah ke atas, ke bawah, ke kiri dan ke kanan untuk menggerakkan Pac-Man kita.
Dan seperti biasa, di ke empat sudut terdapat biji sakti yang berkedip. Bila Pac-Man kita makan itu, maka Pac-Man kita jadi kuat bisa kejar dan makan monster nya. Setelah kita makan biji sakti itu, monster nya berubah warna jadi biru. Bila kita berhasil memangsa monster yang pertama, maka kita dapat 200 poin, yang kedua 400 dst.
Setelah monster di taklukkan,maka mereka akan dikandangkan. Namun itu hanya menunggu waktu, sampai mereka lepas dan memulai perburuan lawan kita lagi. Sungguh game sederhana yang lucu, namun tidak cocok untuk yang jantungan, hahaha..
Ya rupanya pihak Google juga memulai dengan gebrakan baru di era internet ini. Browser mereka juga dijadikan game console. Ya paling tidak menarik sekali hal itu bagiku. Dan lucunya, dengan dimulainya era baru itu, banyak perusahaan diluar sana langsung memblokir situs itu, untuk mencegah menurunnya produktivitas dari para karyawannya karena bermaen Pac-Man, hahaha.. Reaksi nya cepat tuh..
Tapi tentunya Pac-Man yang saat ini sudah terdapat dari berbagai jenis clones nya bukan hanya produk dari masa lalu, namun seiring dengan majunya teknologi mobile, Pac-Man sudah ditawarkan juga untuk perangkat telefon, seperti iPhone dan iPod touch. Dan tentunya banyak jenis untuk semua perangkap computer dan laptop serta PDA (personal digital assistant).
Saturday, May 22, 2010
Friday, May 21, 2010
Draw Me Close
Dedikasi : Mery Lin
‘Draw Me Close’ adalah judul sebuah tembang rohani yang dipopulerkan Kelly Carpenter dan intinya berisikan penyerahan diri seutuhnya kepada Tuhan.
Ini termasuk salah satu tembang rohani favoritku yang kukenal dibawakan oleh Oslo Gospel Choir dengan penyanyi pemimpin Hilde Gundersen. Namun ternyata lagu ini punya beberapa variasi, misalkan dilantunkan oleh Michael W Smith.
Oslo Gospel Choir sendiri adalah grup gospel dari Norwegia yang didirikan sejak taon 1988 dan terkenal di Eropa dan kemudian di America. Irama grup ini kata orang sangat terpengaruh dengan musik Black American. Itu lho yang menyanyi dalam koor dan disenandungkan dengan syahdu dan sangat dihayati.
Pengaruh yang besar dari penyanyi Amerika Andrae Crouch yang sering ikutan nimbrung di dalam konser dan rekaman nya bisa dengan mudah dikenali. Jadi bagi yang kenal Andrae Crouch, tentunya akan bisa menyukai irama lantunan koor dari orang-orang Norwegia ini.
Dari hasil penelusuranku di internet malam ini, aku melihat kalo grup yang dipimpin Tore W Aas ini sudah meluncurkan lebih dari 20 album, dan tentunya beberapa di antaranya ada dalam koleksi ku.
Oke deh aku tidak panjang lebar mengulas tentang grup gospel Eropa yang mungkin bagi kalian asing ini, hehehe, harap dimaklumi juga, aku sering mengulas tentang Eropa, karena dulunya memang rada lama nongkrong disana..
Nah temanku Mery ternyata menggemari yang versi dari Michael W Smith. Michael W. Smith keluaran taon 1957 ini adalah penulis lagu, musisi, penyanyi, aktor dan juga composer. Dia terkenal dengan album-album nya yang bertemakan rohani kontemporer.
Di bidang industri musik, Michael Smith ini tergolong sukses karena sudah didekorasi dengan 40 Dove Awards. Dove Award sendiri mulai dianugerahkan oleh GMA (Gospel Musics Association) sejak taon 1969 dalam 43 kategori.
Selaen dari itu, Michael juga tercatat sudah mengantongi tiga kali Grammy Award dan sembilan nominasi laennya serta sudah menjual lebih dari 13 juta album yang terdiri dari 29 tembang, dan meraih 14 album emas dan lima album platinum. Dan bahkan pernah dinobatkan sebagai ‘Most Beautiful People’ oleh mingguan People Magazine Vol. 37 No. 17 pada tanggal 4 Mei 1992.
Penyanyi yang sudah mempunyai dua anak laki dan tiga anak perempuan dari istrinya Deborah Kay Davis ini juga telah dianugerahi gelar Doctor of Music honoris causa dari Alderson-Broaddus College pada taon 1992.
Pada taon 1994, Michael mendirikan sebuah klub untuk remaja yang bernama ‘Rocketown’ dan bermarkas di Nashville, Tennessee. Sembilan taon kemudian ‘Rocketown’ sudah menempati sebuah lokasi baru seluas 3700 meter kuadrat yang menawarkan lantai dansa, tempat bermaen indoor skate dan juga sebuah cafĂ© yang menyediakan life acoustic music. Tujuan dari pembukaan tempat ini adalah untuk menciptakan suatu tempat budaya terutama untuk para remaja dan praktisi kristen dan memenuhi hasrat mereka untuk mendapatkan kontak sosial maupun spiritual. Bahkan penyanyi kondang Prince juga pernah manggung disana.
Wakil ketua dari the President's Council on Service and Civic Participation yang mendampingi Jean Case dari the Case Foundation ini juga ikutan dalam pembuatan movie ‘The Second Chance’ yang diarahkan oleh Steve Taylor dan di rilis di awal februari 2006, dimana Michael bermaen sebagai seorang pendeta.
Mulai dari taon 2007 dia juga berpartisipasi dalam Tour ‘Freedom Concert’ yang diprakarsai oleh Sean Hannity, seorang penyiar kondang pada Premiere Radio Networks, sebuah jaringan radio terbesar di US. Freedom Concert selalu diadakan pada bulan Agustus di San Diego.
Selaen dari itu, kawan dekat dari mantan presiden George W Bush ini juga mendirikan New River Fellowship in Franklin, Tennessee dan menjadi pendeta disana mulai dari 2006 sampai 2008. Dan keluarganya masi merupakan anggota dari gereja itu sampai sekarang
Draw me close to You
Never let me go
I lay it all down again
To hear You say that I’m Your friend
You are my desire
No one else will do
’Cause nothing else could ever take Your place
To feel the warmth of Your embrace
Help me find the way
Bring me back to You
You’re all I want
You’re all I’ve ever needed
You’re all I want
Help me know You are near
‘Draw Me Close’ adalah judul sebuah tembang rohani yang dipopulerkan Kelly Carpenter dan intinya berisikan penyerahan diri seutuhnya kepada Tuhan.
Ini termasuk salah satu tembang rohani favoritku yang kukenal dibawakan oleh Oslo Gospel Choir dengan penyanyi pemimpin Hilde Gundersen. Namun ternyata lagu ini punya beberapa variasi, misalkan dilantunkan oleh Michael W Smith.
Oslo Gospel Choir sendiri adalah grup gospel dari Norwegia yang didirikan sejak taon 1988 dan terkenal di Eropa dan kemudian di America. Irama grup ini kata orang sangat terpengaruh dengan musik Black American. Itu lho yang menyanyi dalam koor dan disenandungkan dengan syahdu dan sangat dihayati.
Pengaruh yang besar dari penyanyi Amerika Andrae Crouch yang sering ikutan nimbrung di dalam konser dan rekaman nya bisa dengan mudah dikenali. Jadi bagi yang kenal Andrae Crouch, tentunya akan bisa menyukai irama lantunan koor dari orang-orang Norwegia ini.
Dari hasil penelusuranku di internet malam ini, aku melihat kalo grup yang dipimpin Tore W Aas ini sudah meluncurkan lebih dari 20 album, dan tentunya beberapa di antaranya ada dalam koleksi ku.
Oke deh aku tidak panjang lebar mengulas tentang grup gospel Eropa yang mungkin bagi kalian asing ini, hehehe, harap dimaklumi juga, aku sering mengulas tentang Eropa, karena dulunya memang rada lama nongkrong disana..
Nah temanku Mery ternyata menggemari yang versi dari Michael W Smith. Michael W. Smith keluaran taon 1957 ini adalah penulis lagu, musisi, penyanyi, aktor dan juga composer. Dia terkenal dengan album-album nya yang bertemakan rohani kontemporer.
Di bidang industri musik, Michael Smith ini tergolong sukses karena sudah didekorasi dengan 40 Dove Awards. Dove Award sendiri mulai dianugerahkan oleh GMA (Gospel Musics Association) sejak taon 1969 dalam 43 kategori.
Selaen dari itu, Michael juga tercatat sudah mengantongi tiga kali Grammy Award dan sembilan nominasi laennya serta sudah menjual lebih dari 13 juta album yang terdiri dari 29 tembang, dan meraih 14 album emas dan lima album platinum. Dan bahkan pernah dinobatkan sebagai ‘Most Beautiful People’ oleh mingguan People Magazine Vol. 37 No. 17 pada tanggal 4 Mei 1992.
Penyanyi yang sudah mempunyai dua anak laki dan tiga anak perempuan dari istrinya Deborah Kay Davis ini juga telah dianugerahi gelar Doctor of Music honoris causa dari Alderson-Broaddus College pada taon 1992.
Pada taon 1994, Michael mendirikan sebuah klub untuk remaja yang bernama ‘Rocketown’ dan bermarkas di Nashville, Tennessee. Sembilan taon kemudian ‘Rocketown’ sudah menempati sebuah lokasi baru seluas 3700 meter kuadrat yang menawarkan lantai dansa, tempat bermaen indoor skate dan juga sebuah cafĂ© yang menyediakan life acoustic music. Tujuan dari pembukaan tempat ini adalah untuk menciptakan suatu tempat budaya terutama untuk para remaja dan praktisi kristen dan memenuhi hasrat mereka untuk mendapatkan kontak sosial maupun spiritual. Bahkan penyanyi kondang Prince juga pernah manggung disana.
Wakil ketua dari the President's Council on Service and Civic Participation yang mendampingi Jean Case dari the Case Foundation ini juga ikutan dalam pembuatan movie ‘The Second Chance’ yang diarahkan oleh Steve Taylor dan di rilis di awal februari 2006, dimana Michael bermaen sebagai seorang pendeta.
Mulai dari taon 2007 dia juga berpartisipasi dalam Tour ‘Freedom Concert’ yang diprakarsai oleh Sean Hannity, seorang penyiar kondang pada Premiere Radio Networks, sebuah jaringan radio terbesar di US. Freedom Concert selalu diadakan pada bulan Agustus di San Diego.
Selaen dari itu, kawan dekat dari mantan presiden George W Bush ini juga mendirikan New River Fellowship in Franklin, Tennessee dan menjadi pendeta disana mulai dari 2006 sampai 2008. Dan keluarganya masi merupakan anggota dari gereja itu sampai sekarang
Draw me close to You
Never let me go
I lay it all down again
To hear You say that I’m Your friend
You are my desire
No one else will do
’Cause nothing else could ever take Your place
To feel the warmth of Your embrace
Help me find the way
Bring me back to You
You’re all I want
You’re all I’ve ever needed
You’re all I want
Help me know You are near
Thursday, May 20, 2010
Titik Biru
Semalam aku menonton kuliah dari Carl Sagan yang menceritakan secara singkat isi dari bukunya yang berjudul ‘Blue Pale Dot: A Vision of the Human Future in Space’ yang diterbitkan pada taon 1994 dan dipilih sebagai salah satu buku terbaek oleh The New York Times pada taon 1995. Walaupun aku sendiri punya buku ini dalam bentuk digital nya, namun buku setebal 193 halaman itu sendiri tak pernah aku baca sampai selesai. Yah mungkin suatu hari nanti.
Buku itu sendiri dibuat berdasarkan foto dari Planet Bumi yang diambil pada taon 1990 oleh Voyager 1 dari jarak 6 juta kilometer dari Bumi. Dalam foto tersebut, Bumi terlihat sebagai sebuah titik biru keputihan kecil di kegelapan antariksa.
Setelah Voyager 1 menyelesaikan misinya, NASA mengarahkan Voyager 1 untuk meninggalkan Solar System atas permintaan dari Carl Sagan dan memutar kameranya ke arah Bumi dan menghasilkan gambar yang dikenal dengan nama ‘Blue Pale Dot’ tersebut. Foto itu juga merupakan gambar di sampul buku dari Carl Sagan itu.
Carl Edward Sagan yang meninggal di akhir Desember 1996 pada usianya yang ke 62 adalah seorang astronom dari Amerika Serikat dan dikenal sebagai orang yang gigih mempopulerkan ilmu pengetauan terutama dalam bidang Astrofisika dan Astronomi.
Dia dikenal sebagai ilmuwan yang mempelopori ilmu eksobiologi dan penggagas usaha pencarian makhluk cerdas dari luar angkasa (Search for ExtraTerrestrial Intelligence/SETI).
Pada tanggal 11 Mei 1996, setengah taon sebelon dia meninggal, dia melukiskan refleksi yang yang sangat terkenal dalam kuliahnya yang aku tonton semalam. Isinya aku copy paste kan kemari:
From this distant vantage point, the Earth might not seem of particular interest. But for us, it's different. Consider again that dot. That's here, that's home, that's us. On it everyone you love, everyone you know, everyone you ever heard of, every human being who ever was, lived out their lives. The aggregate of our joy and suffering, thousands of confident religions, ideologies, and economic doctrines, every hunter and forager, every hero and coward, every creator and destroyer of civilization, every king and peasant, every young couple in love, every mother and father, hopeful child, inventor and explorer, every teacher of morals, every corrupt politician, every "superstar," every "supreme leader," every saint and sinner in the history of our species lived there – on a mote of dust suspended in a sunbeam.
The Earth is a very small stage in a vast cosmic arena. Think of the rivers of blood spilled by all those generals and emperors so that, in glory and triumph, they could become the momentary masters of a fraction of a dot. Think of the endless cruelties visited by the inhabitants of one corner of this pixel on the scarcely distinguishable inhabitants of some other corner, how frequent their misunderstandings, how eager they are to kill one another, how fervent their hatreds.
Our posturings, our imagined self-importance, the delusion that we have some privileged position in the Universe, are challenged by this point of pale light. Our planet is a lonely speck in the great enveloping cosmic dark. In our obscurity, in all this vastness, there is no hint that help will come from elsewhere to save us from ourselves.
The Earth is the only world known so far to harbor life. There is nowhere else, at least in the near future, to which our species could migrate. Visit, yes. Settle, not yet. Like it or not, for the moment the Earth is where we make our stand.
It has been said that astronomy is a humbling and character-building experience. There is perhaps no better demonstration of the folly of human conceits than this distant image of our tiny world. To me, it underscores our responsibility to deal more kindly with one another, and to preserve and cherish the pale blue dot, the only home we've ever known.
Buku itu sendiri dibuat berdasarkan foto dari Planet Bumi yang diambil pada taon 1990 oleh Voyager 1 dari jarak 6 juta kilometer dari Bumi. Dalam foto tersebut, Bumi terlihat sebagai sebuah titik biru keputihan kecil di kegelapan antariksa.
Setelah Voyager 1 menyelesaikan misinya, NASA mengarahkan Voyager 1 untuk meninggalkan Solar System atas permintaan dari Carl Sagan dan memutar kameranya ke arah Bumi dan menghasilkan gambar yang dikenal dengan nama ‘Blue Pale Dot’ tersebut. Foto itu juga merupakan gambar di sampul buku dari Carl Sagan itu.
Carl Edward Sagan yang meninggal di akhir Desember 1996 pada usianya yang ke 62 adalah seorang astronom dari Amerika Serikat dan dikenal sebagai orang yang gigih mempopulerkan ilmu pengetauan terutama dalam bidang Astrofisika dan Astronomi.
Dia dikenal sebagai ilmuwan yang mempelopori ilmu eksobiologi dan penggagas usaha pencarian makhluk cerdas dari luar angkasa (Search for ExtraTerrestrial Intelligence/SETI).
Pada tanggal 11 Mei 1996, setengah taon sebelon dia meninggal, dia melukiskan refleksi yang yang sangat terkenal dalam kuliahnya yang aku tonton semalam. Isinya aku copy paste kan kemari:
From this distant vantage point, the Earth might not seem of particular interest. But for us, it's different. Consider again that dot. That's here, that's home, that's us. On it everyone you love, everyone you know, everyone you ever heard of, every human being who ever was, lived out their lives. The aggregate of our joy and suffering, thousands of confident religions, ideologies, and economic doctrines, every hunter and forager, every hero and coward, every creator and destroyer of civilization, every king and peasant, every young couple in love, every mother and father, hopeful child, inventor and explorer, every teacher of morals, every corrupt politician, every "superstar," every "supreme leader," every saint and sinner in the history of our species lived there – on a mote of dust suspended in a sunbeam.
The Earth is a very small stage in a vast cosmic arena. Think of the rivers of blood spilled by all those generals and emperors so that, in glory and triumph, they could become the momentary masters of a fraction of a dot. Think of the endless cruelties visited by the inhabitants of one corner of this pixel on the scarcely distinguishable inhabitants of some other corner, how frequent their misunderstandings, how eager they are to kill one another, how fervent their hatreds.
Our posturings, our imagined self-importance, the delusion that we have some privileged position in the Universe, are challenged by this point of pale light. Our planet is a lonely speck in the great enveloping cosmic dark. In our obscurity, in all this vastness, there is no hint that help will come from elsewhere to save us from ourselves.
The Earth is the only world known so far to harbor life. There is nowhere else, at least in the near future, to which our species could migrate. Visit, yes. Settle, not yet. Like it or not, for the moment the Earth is where we make our stand.
It has been said that astronomy is a humbling and character-building experience. There is perhaps no better demonstration of the folly of human conceits than this distant image of our tiny world. To me, it underscores our responsibility to deal more kindly with one another, and to preserve and cherish the pale blue dot, the only home we've ever known.
Wednesday, May 19, 2010
WORM
Semalam membahas tentang backup, aku jadi teringat akan kenangan lawas dari sekitar 20 taon silam. Ketika itu aku masi di awal taonku di perantauan. Tapi karena backgroundku dulu itu kan komputer, aku masi aja memberi secara sporadis majalah komputer.
Dan di salah satu edisinya ada dibahas tentang methode penyimpanan data dalam skala besar, terutama untuk backup dan juga untuk penyimpanan data seperti gambar, video dan database.
Salah satu methode yang dibahas kala itu, disebut dengan istilah WORM, atau ‘write once, read many’ atau istilah barunya ‘write once, read multiple’. Begitu aku kagumnya pada teknologi masa depan itu, sampai-sampai aku ingat sampai sekarang.
Waktu itu aku tidak sadar betol, bahwa yang tergolong WORM mustinya termasuk Compact Disk yang asli. Namun dari awalnya tidak pernah dianggap CD akan dapat diterapkan sebagai penyimpan data untuk komputer. Bahkan sampai dengan hari ini, Compact Disk yang dihasilkan dari hasil ‘pencetakan’ CD tidak tergolong WORM, karena mereka di cetak dari Masterdisk dan bukan ditulis oleh computer.
Yang tergolong WORM adalah yang disebut dengan CD-R atau CD-Recordable, DVD-R, DVD+R dan BD (BluRay Disc). DVD sendiri didapat sebagai singkatan dari Digital Video Disc atau Digital Versatile Disc. Tapi harap diingat, CD-RW alias CD yang dapat dihapus tidak tergolong WORM, karena WO nya kan artinya Write Once, alias hanya dapat ditulis sekali aja.
Sampai 20 taon kemudian, ternyata teknologi CD masi juga digunakan, bahkan diskette baru akan di stop dalam satu sampai dua taon lagi. Wah everlasting deh teknologi backup nya.
Bila kita di sini belon meliat adanya perangkat computer yang dilengkapi dengan BD drive, maka di Eropa dan di Amerika sana sudah dijual Laptop dan Computer yang dilengkapi dengan BD Drive. Kapasitas BD sendiri mencapai sekitar 10x nya dari kapasitas DVD. Sedangkan kapasitas DVD itu sekitar 7x kapasitas CD.
Bayangkan betapa banyaknya setiap orang dari kita di masa kini memproduksi bits dan bytes, sehingga butuh kapasitas penyimpanan yang gigantis. Tapi tak usah kuatir, sejak lima taon terakhir di Inggris sudah di riset kan sebuah keping Disk yang bisa menyimpan data beberapa kali lebih besar dari BD. Kita tunggu saja teknologinya jadi matang dan mulai dipasarkan di sini.
Dan di salah satu edisinya ada dibahas tentang methode penyimpanan data dalam skala besar, terutama untuk backup dan juga untuk penyimpanan data seperti gambar, video dan database.
Salah satu methode yang dibahas kala itu, disebut dengan istilah WORM, atau ‘write once, read many’ atau istilah barunya ‘write once, read multiple’. Begitu aku kagumnya pada teknologi masa depan itu, sampai-sampai aku ingat sampai sekarang.
Waktu itu aku tidak sadar betol, bahwa yang tergolong WORM mustinya termasuk Compact Disk yang asli. Namun dari awalnya tidak pernah dianggap CD akan dapat diterapkan sebagai penyimpan data untuk komputer. Bahkan sampai dengan hari ini, Compact Disk yang dihasilkan dari hasil ‘pencetakan’ CD tidak tergolong WORM, karena mereka di cetak dari Masterdisk dan bukan ditulis oleh computer.
Yang tergolong WORM adalah yang disebut dengan CD-R atau CD-Recordable, DVD-R, DVD+R dan BD (BluRay Disc). DVD sendiri didapat sebagai singkatan dari Digital Video Disc atau Digital Versatile Disc. Tapi harap diingat, CD-RW alias CD yang dapat dihapus tidak tergolong WORM, karena WO nya kan artinya Write Once, alias hanya dapat ditulis sekali aja.
Sampai 20 taon kemudian, ternyata teknologi CD masi juga digunakan, bahkan diskette baru akan di stop dalam satu sampai dua taon lagi. Wah everlasting deh teknologi backup nya.
Bila kita di sini belon meliat adanya perangkat computer yang dilengkapi dengan BD drive, maka di Eropa dan di Amerika sana sudah dijual Laptop dan Computer yang dilengkapi dengan BD Drive. Kapasitas BD sendiri mencapai sekitar 10x nya dari kapasitas DVD. Sedangkan kapasitas DVD itu sekitar 7x kapasitas CD.
Bayangkan betapa banyaknya setiap orang dari kita di masa kini memproduksi bits dan bytes, sehingga butuh kapasitas penyimpanan yang gigantis. Tapi tak usah kuatir, sejak lima taon terakhir di Inggris sudah di riset kan sebuah keping Disk yang bisa menyimpan data beberapa kali lebih besar dari BD. Kita tunggu saja teknologinya jadi matang dan mulai dipasarkan di sini.
Tuesday, May 18, 2010
Backup
Backup adalah salah satu bagian terpenting terutama bagi seseorang yang banyak bekerja dalam bidang teknologi informasi. Backup sendiri adalah sebuah proses untuk membuat dari duplikat atau copy dari data-data digital penting yang terdapat di computer kita, dengan tujuan mengamankan data tersebut dan memberikan kemungkinan bagi kita untuk mengembalikannya ke posisi semua (restore process).
Tujuan dari backup dengan ini sebenarnya jelas, yaitu mengurangi kemungkinan hilang nya data misalkan karena kesalahan hardware ataupun kesalahan manusia, misalkan tidak sengaja terhapus. Dari statistik diketahui bahwa kemungkinan terjadi kehilangan data (data loss) itu mencapai 66%.
Dan dalam banyak kasus, kehilangan data bukan hanya berarti pekerjaan harus diulang lagi, namun juga sering kali berkaitan dengan biaya yang besar. Contoh di perusahaan asuransi, perbankan atau pengelola database yang besar, mereka biasa mempunya divisi khusus untuk membuat backup dari data digital mereka.
Walaupun sebenarnya proses backup sendiri semestinya sangat kompleks, namun di era teknologi informasi modern ini, kegiatan itu sering kali dilakukan sambil berlalu. Dengan kata laen, database yang ada masi dapat tetap diakses oleh penggunanya sementara di latar belakang dilakukan proses backup ini. Proses ini lebih dikenal sebagai proses backup diferensial.
Aku sendiri juga sudah sering kehilangan data, karena harddisk ku crash tidak terselamatkan lagi. Dan lucunya epigram ‘Murphy’s Law’ yang berbunyi ‘Anything that can go wrong, will go wrong’ selalu tuh berlaku. Lucu juga bila kita tau kalo tak ada orang yang namanya Murphy itu.
Sebenarnya epigram ini pertama kalinya mungkin dikemukakan oleh Alfred Holt di dalam 1877 Meeting of an engineering society dan tertulis di dalam "Review of the Progress of Steam Shipping during the last Quarter of a Century," Minutes of Proceedings of the Institution of Civil Engineers, Vol. LI, Session 1877-78—Part I, at 2, 8 (November 13, 1877 session, published 1878).
Alfred Holt mengatakan ‘It is found that anything that can go wrong at sea generally does go wrong sooner or later, so it is not to be wondered that owners prefer the safe to the scientific.... Sufficient stress can hardly be laid on the advantages of simplicity. The human factor cannot be safely neglected in planning machinery. If attention is to be obtained, the engine must be such that the engineer will be disposed to attend to it.’
Kemudian Nevil Maskelyne, seorang tukang sulap (British stage magician) menulis dalam bukunya "The Art In Magic", The Magic Circular, June 1908, p. 25.
‘It is an experience common to all men to find that, on any special occasion, such as the production of a magical effect for the first time in public, everything that can go wrong will go wrong. Whether we must attribute this to the malignity of matter or to the total depravity of inanimate things, whether the exciting cause is hurry, worry, or what not, the fact remains’.
Dan di abad ke 20 juga diperkenalkan dalam versi singkatnya ‘Anything that can possibly go wrong, does’ oleh John Sack dalam bukunya ‘The Butcher: The Ascent of Yerupaja epigraph’ pada taon 1952, dan telah dicetak ulang di taon 2006.
Namun sampai dengan saat itu, epigram tersebut belon dikenal dengan nama Murphy’s Law. Baru setelah Anne Roe menulis dalam bukunya ‘The Making of a Scientist 46 – 47’ pada taon 1952-1953, nama Murphy’s Law diperkenalkan, dimana Anne Roe menulis:
‘There were a number of particularly delightful incidents. There is, for example, the physicist who introduced me to one of my favorite "laws," which he described as "Murphy's law or the fourth law of thermodynamics" (actually there were only three last I heard) which states: "If anything can go wrong, it will.>”’
Jadi Anne Roe bole dikata ‘memberikan nama’ Murphy bagi hukum thermodinamika satu, dua dan tiga, serta menambahnya dengan sebutan hukum keempat thermodinamika. Padahal tidak diketahui siapa nama ahli fisika yang merangkum ketiga hukum dasar di thermodinamika tersebut.
Untuk info saja, aku berikan disini ketiga hukum dasar thermodinamika sebagai pengingat:
- Hukum Awal (Zeroth Law) Thermodinamika
‘Hukum ini menyatakan bahwa dua sistem dalam keadaan setimbang dengan sistem ketiga, maka ketiganya dalam saling setimbang satu dengan lainnya’
-Hukum Pertama Thermodinamika
‘Hukum ini terkait dengan kekekalan energi. Hukum ini menyatakan perubahan energi dalam dari suatu sistem termodinamika tertutup sama dengan total dari jumlah energi kalor yang disuplai ke dalam sistem dan kerja yang dilakukan terhadap sistem.’ Atau dengan kata laen, ‘Energi tidak dapat dimusnahkan, hanya dapat berubah bentuk’.
- Hukum kedua Thermodinamika
‘Hukum kedua thermodinamika terkait dengan entropi. Hukum ini menyatakan bahwa total entropi dari suatu sistem thermodinamika terisolasi cenderung untuk meningkat seiring dengan meningkatnya waktu, mendekati nilai maksimumnya.’. Bagi yang sulit membayangkan apa itu entropi, kita gambarkan saja sebagai suatu ukuran tentang kekacauan dalam suatu sistem thermodinamika.
- Hukum ketiga Thermodinamika
‘Hukum ketiga thermodinamika terkait dengan temperatur nol absolut. Hukum ini menyatakan bahwa pada saat suatu sistem mencapai temperatur nol absolut, semua proses akan berhenti dan entropi sistem akan mendekati nilai minimum. Hukum ini juga menyatakan bahwa entropi benda berstruktur kristal sempurna pada temperatur nol absolut bernilai nol.’
Nah kembali ke proses backup tersebut, aku sendiri biasanya membuat backup setiap tiga sampai enam bulan sekali, dan karena sudah mendekati bulan Juni, maka aku sekarang juga sudah siap-siap untuk membuat backupnya, wah bisa berjam-jam dan menghabiskan banyak DVD untuk backup nih. Tapi lebih bagus begitu daripada karena system error nantinya semua malahan hilang..
Tujuan dari backup dengan ini sebenarnya jelas, yaitu mengurangi kemungkinan hilang nya data misalkan karena kesalahan hardware ataupun kesalahan manusia, misalkan tidak sengaja terhapus. Dari statistik diketahui bahwa kemungkinan terjadi kehilangan data (data loss) itu mencapai 66%.
Dan dalam banyak kasus, kehilangan data bukan hanya berarti pekerjaan harus diulang lagi, namun juga sering kali berkaitan dengan biaya yang besar. Contoh di perusahaan asuransi, perbankan atau pengelola database yang besar, mereka biasa mempunya divisi khusus untuk membuat backup dari data digital mereka.
Walaupun sebenarnya proses backup sendiri semestinya sangat kompleks, namun di era teknologi informasi modern ini, kegiatan itu sering kali dilakukan sambil berlalu. Dengan kata laen, database yang ada masi dapat tetap diakses oleh penggunanya sementara di latar belakang dilakukan proses backup ini. Proses ini lebih dikenal sebagai proses backup diferensial.
Aku sendiri juga sudah sering kehilangan data, karena harddisk ku crash tidak terselamatkan lagi. Dan lucunya epigram ‘Murphy’s Law’ yang berbunyi ‘Anything that can go wrong, will go wrong’ selalu tuh berlaku. Lucu juga bila kita tau kalo tak ada orang yang namanya Murphy itu.
Sebenarnya epigram ini pertama kalinya mungkin dikemukakan oleh Alfred Holt di dalam 1877 Meeting of an engineering society dan tertulis di dalam "Review of the Progress of Steam Shipping during the last Quarter of a Century," Minutes of Proceedings of the Institution of Civil Engineers, Vol. LI, Session 1877-78—Part I, at 2, 8 (November 13, 1877 session, published 1878).
Alfred Holt mengatakan ‘It is found that anything that can go wrong at sea generally does go wrong sooner or later, so it is not to be wondered that owners prefer the safe to the scientific.... Sufficient stress can hardly be laid on the advantages of simplicity. The human factor cannot be safely neglected in planning machinery. If attention is to be obtained, the engine must be such that the engineer will be disposed to attend to it.’
Kemudian Nevil Maskelyne, seorang tukang sulap (British stage magician) menulis dalam bukunya "The Art In Magic", The Magic Circular, June 1908, p. 25.
‘It is an experience common to all men to find that, on any special occasion, such as the production of a magical effect for the first time in public, everything that can go wrong will go wrong. Whether we must attribute this to the malignity of matter or to the total depravity of inanimate things, whether the exciting cause is hurry, worry, or what not, the fact remains’.
Dan di abad ke 20 juga diperkenalkan dalam versi singkatnya ‘Anything that can possibly go wrong, does’ oleh John Sack dalam bukunya ‘The Butcher: The Ascent of Yerupaja epigraph’ pada taon 1952, dan telah dicetak ulang di taon 2006.
Namun sampai dengan saat itu, epigram tersebut belon dikenal dengan nama Murphy’s Law. Baru setelah Anne Roe menulis dalam bukunya ‘The Making of a Scientist 46 – 47’ pada taon 1952-1953, nama Murphy’s Law diperkenalkan, dimana Anne Roe menulis:
‘There were a number of particularly delightful incidents. There is, for example, the physicist who introduced me to one of my favorite "laws," which he described as "Murphy's law or the fourth law of thermodynamics" (actually there were only three last I heard) which states: "If anything can go wrong, it will.>”’
Jadi Anne Roe bole dikata ‘memberikan nama’ Murphy bagi hukum thermodinamika satu, dua dan tiga, serta menambahnya dengan sebutan hukum keempat thermodinamika. Padahal tidak diketahui siapa nama ahli fisika yang merangkum ketiga hukum dasar di thermodinamika tersebut.
Untuk info saja, aku berikan disini ketiga hukum dasar thermodinamika sebagai pengingat:
- Hukum Awal (Zeroth Law) Thermodinamika
‘Hukum ini menyatakan bahwa dua sistem dalam keadaan setimbang dengan sistem ketiga, maka ketiganya dalam saling setimbang satu dengan lainnya’
-Hukum Pertama Thermodinamika
‘Hukum ini terkait dengan kekekalan energi. Hukum ini menyatakan perubahan energi dalam dari suatu sistem termodinamika tertutup sama dengan total dari jumlah energi kalor yang disuplai ke dalam sistem dan kerja yang dilakukan terhadap sistem.’ Atau dengan kata laen, ‘Energi tidak dapat dimusnahkan, hanya dapat berubah bentuk’.
- Hukum kedua Thermodinamika
‘Hukum kedua thermodinamika terkait dengan entropi. Hukum ini menyatakan bahwa total entropi dari suatu sistem thermodinamika terisolasi cenderung untuk meningkat seiring dengan meningkatnya waktu, mendekati nilai maksimumnya.’. Bagi yang sulit membayangkan apa itu entropi, kita gambarkan saja sebagai suatu ukuran tentang kekacauan dalam suatu sistem thermodinamika.
- Hukum ketiga Thermodinamika
‘Hukum ketiga thermodinamika terkait dengan temperatur nol absolut. Hukum ini menyatakan bahwa pada saat suatu sistem mencapai temperatur nol absolut, semua proses akan berhenti dan entropi sistem akan mendekati nilai minimum. Hukum ini juga menyatakan bahwa entropi benda berstruktur kristal sempurna pada temperatur nol absolut bernilai nol.’
Nah kembali ke proses backup tersebut, aku sendiri biasanya membuat backup setiap tiga sampai enam bulan sekali, dan karena sudah mendekati bulan Juni, maka aku sekarang juga sudah siap-siap untuk membuat backupnya, wah bisa berjam-jam dan menghabiskan banyak DVD untuk backup nih. Tapi lebih bagus begitu daripada karena system error nantinya semua malahan hilang..
Monday, May 17, 2010
Sukses
Sukses, apa itu sukses? Bila kita intip kamus atau cari di internet di Wikipedia, tertera kalo sukses bole berarti sebuah pencapaian status sosial, pencapaian suatu tujuan, kebalikan dari kegagalan atau juga keberhasilan suatu rentetan peristiwa dari berbagai macam tugas.
Tapi tentunya tidak dibatasi oleh hal itu. Wah bicara wikipedia atau disingkat Wiki, aku jadi ingat pedoman Jimmy Wales, pendiri Wikipedia yang mengatakan ‘Bayangkan sebuah dunia ketika setiap orang bisa mendapatkan semua pengetahuan yang telah dicapai oleh manusia secara cuma-cuma. Itulah yang sedang kami usahakan.’
Setelah diluncurkan pada taon 2001 oleh Jimmy Wales dan Larry Sanger, kini Wikipedia menjadi karya rujukan umum paling besar dan paling populer di Internet. Wikipedia tidak hanya sebuah situs web berisikan ensiklopedia saja, namun Wikipedia juga merupakan sebuah komunitas global yang terdiri atas kontributor-kontributor yang punya tujuan menjadikan pengetahuan sesuatu yang bebas.
Saat ini Wikipedia sudah menjadi situs kedelapan paling populer di World Wide Web. Dan entries nya dapat ditulis dan dikoreksi oleh siapa pun yang memiliki akses ke Wiki itu sendiri dengan cara mendaftarkan dirinya. Sampai dengan hari ini, di prediksi, terjadi penambahan entries sekitar 30.000.000 kata dalam satu bulan.
Tapi tentunya aku tak mau mengulas kisah sukses Wikipedia di sini, bila ingin, bisa coba baca buku yang berjudul ‘Kisah Sukses Wikipedia :Ensiklopedia Gratis Terbesar Dan Terpopuler di Dunia’ yang ditulis oleh Andrew Lih dan diterjemahkan ke dalam bahasa Indo oleh Alex Tri Kantjono W. dari PT Gramedia, Jakarta. Buku ini telah diluncurkan sejak taon lalu dan tersedia di toko-toko buku.
Tidak, bukan Wiki yang kuulas, namun kesuksesanku dalam mencapai target diet yang mau kuceritakan di sini. Kan dimulai dari taon lalu ketika aku berulang taon itu. Aku jadi ingat, okelah sudah saat nya untuk membuat tubuhku jadi langsing lagi. Maka aku taro target penggembosan di taon 2010 ini.
Dimulai dengan inisial beberapa kilo dibawah satu kuintal, aku memulai program diet sehat ku dengan target yang tidak terlalu ambisius yakni setengah kilo per minggu. Dan nyatanya dimulai dari 19 minggu yang lalu, ternyata beneran aku sudah turun hingga sembilan setengah kilo. Wow, itu baru namanya sukses.
Tapi tentunya ketika aku dengan bangga mengumumkan ke seluruh penjuru dunia tentang keberhasilanku ini, ada saja temanku yang tanya, apakah timbanganku sudah ditera ato belon? Apakah timbanganku itu timbangan badan atau timbangan beras? Apakah waktu timbang itu aku beneran menaekkan kedua kakiku ke atas timbangan? Apakah aku tidak membungkuk dan kedua tanganku menopangku?
Walah, walah, kok tidak percayanya gitu sama aku dan timbanganku? Padahal itu kan seratus persen BB ku, tentunya bukan blekberi yang kumaksud, tapi BB adalah bobot bugil.
Ya udahlah, paling tidak sampai hari ini sudah masuk ke targetku. Bayangkan saja bila dalam dua bulan ke depan aku bisa langsingan empat kilo lagi, wah betapa hepi nya aku, karena semua bajuku akan dapat kupake tanpa kesulitan karena perutku yang buncit ini, hahaha…
Sukses adalah milikku ...
Tapi tentunya tidak dibatasi oleh hal itu. Wah bicara wikipedia atau disingkat Wiki, aku jadi ingat pedoman Jimmy Wales, pendiri Wikipedia yang mengatakan ‘Bayangkan sebuah dunia ketika setiap orang bisa mendapatkan semua pengetahuan yang telah dicapai oleh manusia secara cuma-cuma. Itulah yang sedang kami usahakan.’
Setelah diluncurkan pada taon 2001 oleh Jimmy Wales dan Larry Sanger, kini Wikipedia menjadi karya rujukan umum paling besar dan paling populer di Internet. Wikipedia tidak hanya sebuah situs web berisikan ensiklopedia saja, namun Wikipedia juga merupakan sebuah komunitas global yang terdiri atas kontributor-kontributor yang punya tujuan menjadikan pengetahuan sesuatu yang bebas.
Saat ini Wikipedia sudah menjadi situs kedelapan paling populer di World Wide Web. Dan entries nya dapat ditulis dan dikoreksi oleh siapa pun yang memiliki akses ke Wiki itu sendiri dengan cara mendaftarkan dirinya. Sampai dengan hari ini, di prediksi, terjadi penambahan entries sekitar 30.000.000 kata dalam satu bulan.
Tapi tentunya aku tak mau mengulas kisah sukses Wikipedia di sini, bila ingin, bisa coba baca buku yang berjudul ‘Kisah Sukses Wikipedia :Ensiklopedia Gratis Terbesar Dan Terpopuler di Dunia’ yang ditulis oleh Andrew Lih dan diterjemahkan ke dalam bahasa Indo oleh Alex Tri Kantjono W. dari PT Gramedia, Jakarta. Buku ini telah diluncurkan sejak taon lalu dan tersedia di toko-toko buku.
Tidak, bukan Wiki yang kuulas, namun kesuksesanku dalam mencapai target diet yang mau kuceritakan di sini. Kan dimulai dari taon lalu ketika aku berulang taon itu. Aku jadi ingat, okelah sudah saat nya untuk membuat tubuhku jadi langsing lagi. Maka aku taro target penggembosan di taon 2010 ini.
Dimulai dengan inisial beberapa kilo dibawah satu kuintal, aku memulai program diet sehat ku dengan target yang tidak terlalu ambisius yakni setengah kilo per minggu. Dan nyatanya dimulai dari 19 minggu yang lalu, ternyata beneran aku sudah turun hingga sembilan setengah kilo. Wow, itu baru namanya sukses.
Tapi tentunya ketika aku dengan bangga mengumumkan ke seluruh penjuru dunia tentang keberhasilanku ini, ada saja temanku yang tanya, apakah timbanganku sudah ditera ato belon? Apakah timbanganku itu timbangan badan atau timbangan beras? Apakah waktu timbang itu aku beneran menaekkan kedua kakiku ke atas timbangan? Apakah aku tidak membungkuk dan kedua tanganku menopangku?
Walah, walah, kok tidak percayanya gitu sama aku dan timbanganku? Padahal itu kan seratus persen BB ku, tentunya bukan blekberi yang kumaksud, tapi BB adalah bobot bugil.
Ya udahlah, paling tidak sampai hari ini sudah masuk ke targetku. Bayangkan saja bila dalam dua bulan ke depan aku bisa langsingan empat kilo lagi, wah betapa hepi nya aku, karena semua bajuku akan dapat kupake tanpa kesulitan karena perutku yang buncit ini, hahaha…
Sukses adalah milikku ...
Sunday, May 16, 2010
O Happy Day
Tentunya aku tidak mau tulis tentang tembang nya 'O Happy Day' yang ditulis di abad ke 18 dan dipopulerkan oleh the Edwin Hawkins Singers sebagai gospel music, dan tentunya di taon 90an dengan movie ‘Sister Acts’, namun aku memang baru mengalami minggu yang cerah dan ceria hari ini.
Napa? Ada banyak hal sih, walau pasti tidak semuanya indah, tapi hari ini terkesan indah karena aku bangun siang, hahahaha. Iya tak kusangka hari ini seharian itu turun hujan dari pagi sampai sore dan malam. Walau deras pada pagi harinya, namun menjelang siang, sore dan malam berubah jadi gerimis yang tak henti-hentinya.
Yang tidak indahnya itu karena jemuranku tidak kering. Tidak ada matahari jadi repot donk. Untung masi ada AC yang bisa diperbudak untuk menyedot kelembaban udara jadi akhirnya jemuranku kering juga. Memang mahal bila dihitung dari pemakaian listriknya, namun masi lebih baek daripada pada akhirnya jemurannya tidak kering dan dapat menjadi bau sehingga harus dicuci dalam mesin kembali dengan makan lebih banyak biaya lagi untuk penggunaan air dan listrik nya.
Nah yang sangat menggembirakan bagiku adalah semua persiapan apa yang harus dilakukan besok pagi ternyata sudah selesi dengan sendirinya. Aha, jadi tak perlu ‘panic in last minutes’ seperti biasa. Maklumlah, kadang kala kan aku ini pelupa, walau sudah banyak dibantu dengan peralatan canggih seperti bolpen, pinsil dan secarik kertas, namun masi ada juga yang terlupa. Konsentrasi ku mungkin sudah banyak berkurang, maklum sudah tua, hahaha.
Malamnya waktu aku pake untuk ngobrol-ngobrol dengan temanku yang ternyata menjadi member dari sebuah usaha multi-level marketing dan dia cerita menjadi anggota karena boss nya yang mengajak dan tak bisa menghindar. Nah memang begitu kan, bila seseorang mempunyai kedudukan di sebuah perusahaan, biasanya dia akan dengan mudah mencari pengikut untuk usaha jenis MLM itu.
Tentunya tidak semua usaha MLM itu dapat membuahkan hasil. Dan dari kenyataannya, hanya anggota yang join dari awal mulanya saja yang dapat meniti tangga kesuksesan dengan cepat. Sedangkan yang laen biasanya akan membutuhkan waktu berlipat-lipat hanya untuk naek satu tingkat saja.
Makanya aku selalu menasehati teman-teman ku bila ingin bergabung dengan suatu usaha MLM dan bila usaha itu sudah sangat lama ada, lebih baek dipikirkan matang-matang terlebih dahulu. Karena sering kali bila kita menjadi anggotanya, kita malahan harus membayar duit dalam jumlah besar di muka, sebelon pada akhirnya mendapatkan hasilnya.
Tentu saja ada banyak pro dan kontra di masalah ini. Tapi aku sendiri selalu tak mau berdebat kusir dengan anggota seperti itu. Karena banyak dari mereka itu sudah dicuci otaknya oleh para pembinanya, jadi tanpa sadar mereka sebenarnya telah merugi.
Sama hal nya dengan asuransi yang banyak ditawarkan di sini. Yang namanya asuransi itu dimana-mana mengharuskan kita untuk membayar sejumlah premie dan itu sebenarnya duit yang hilang. Tapi siapa yang mau membayar sejumlah uang hanya untuk menjamin sesuatu? Tentunya jarang ada orang yang mau seperti itu.
Oleh karena itu kemudian diciptakan sebuah trik dimana premie tersebut dibesarkan angkanya, dan selisih dari yang dibayarkan dengan jumlah premie asuransinya, di investasikan disebuah reksadana milik perusahaan asuransi tersebut. Sehingga para client nya tidak sadar bahwa mereka telah kehilangan sejumlah uang untuk jasa asuransinya, karena mereka diberikan bunga dari hasil investasinya tersebut.
Hal seperti itu tentunya sah saja, asalkan pihak asuransinya juga fair dalam hal mereka di claim oleh client nya. Karena banyak sekali cerita di surat pembaca di berbagai macam surat kabar yang menceritakan bahwa mereka telah ditipu, karena mereka gagal meng-claim apa yang sudah menjadi hak mereka. Jelas, kalo untung semua orang mau, tapi rugi tak ada yang mau. Dan hal ini juga berlaku bagi perusahaan jasa asuransi.
Yang lucu itu, bila kita ingin ikutan asuransi kesehatan di sini. Maka sebelonnya kita diwajibkan untuk cek kesehatan terlebih dahulu. Dan dicari tau, dimana ada potensi yang dapat merugikan perusahaan jasa asuransi kesehatan tersebut dan semua itu dikeluarkan dari daftar hak claim dari client nya. Aneh kan?
Padahal di luar negeri hal itu tidak umum sama sekali. Jadi bila mana ada satu perusahaan jasa asuransi kebetulan mendapatkan client yang banyak mendapatkan hak nya untuk mengobati semua penyakitnya, maka walaupun itu merugikan perusahaan jasa asuransi tersebut, tetap saja akan dibayarkan.
Nah bagaimana caranya perusahaan asuransi yang langsung berhubungan dengan client nya itu tidak jato bangkrut. Tentunya ada sistem yang disebut dengan istilah Reasuransi. Sebuah perusahaan jasa Reasuransi bertugas memberikan asuransi kepada perusahaan jasa asuransi yang langsung berhubungan dengan client, atau disebut dengan isitilah ‘direct insurer’.
Dan perusahaan reasuransi tersebut mendapatkan duitnya dari iuran semua perusahaan direct insurer yang tergabung kepadanya. Jadi dengan kata laen, perusahaan reasuransi itu adalah perusahaan asuransi dari perusahaan asuransi yang mengasuransi client nya.
Yup dan tentunya malam ku yang indah ini aku tutup dengan secangkir teh lemon yang manis dan dingin. Dan tentunya tembang rohani yang enak didengarkan di kala hujan rintik-rintik, yaitu ‘How Great is Our God’ punya Chris Tomlin.
The splendor of a King, clothed in majesty
Let all the earth rejoice
All the earth rejoice
He wraps himself in Light, and darkness tries to hide
And trembles at His voice
Trembles at His voice
How great is our God, sing with me
How great is our God, and all will see
How great, how great is our God
Age to age He stands
And time is in His hands
Beginning and the end
Beginning and the end
The Godhead Three in One
Father Spirit Son
The Lion and the Lamb
The Lion and the Lamb
Name above all names
Worthy of our praise
My heart will sing
How great is our God
Napa? Ada banyak hal sih, walau pasti tidak semuanya indah, tapi hari ini terkesan indah karena aku bangun siang, hahahaha. Iya tak kusangka hari ini seharian itu turun hujan dari pagi sampai sore dan malam. Walau deras pada pagi harinya, namun menjelang siang, sore dan malam berubah jadi gerimis yang tak henti-hentinya.
Yang tidak indahnya itu karena jemuranku tidak kering. Tidak ada matahari jadi repot donk. Untung masi ada AC yang bisa diperbudak untuk menyedot kelembaban udara jadi akhirnya jemuranku kering juga. Memang mahal bila dihitung dari pemakaian listriknya, namun masi lebih baek daripada pada akhirnya jemurannya tidak kering dan dapat menjadi bau sehingga harus dicuci dalam mesin kembali dengan makan lebih banyak biaya lagi untuk penggunaan air dan listrik nya.
Nah yang sangat menggembirakan bagiku adalah semua persiapan apa yang harus dilakukan besok pagi ternyata sudah selesi dengan sendirinya. Aha, jadi tak perlu ‘panic in last minutes’ seperti biasa. Maklumlah, kadang kala kan aku ini pelupa, walau sudah banyak dibantu dengan peralatan canggih seperti bolpen, pinsil dan secarik kertas, namun masi ada juga yang terlupa. Konsentrasi ku mungkin sudah banyak berkurang, maklum sudah tua, hahaha.
Malamnya waktu aku pake untuk ngobrol-ngobrol dengan temanku yang ternyata menjadi member dari sebuah usaha multi-level marketing dan dia cerita menjadi anggota karena boss nya yang mengajak dan tak bisa menghindar. Nah memang begitu kan, bila seseorang mempunyai kedudukan di sebuah perusahaan, biasanya dia akan dengan mudah mencari pengikut untuk usaha jenis MLM itu.
Tentunya tidak semua usaha MLM itu dapat membuahkan hasil. Dan dari kenyataannya, hanya anggota yang join dari awal mulanya saja yang dapat meniti tangga kesuksesan dengan cepat. Sedangkan yang laen biasanya akan membutuhkan waktu berlipat-lipat hanya untuk naek satu tingkat saja.
Makanya aku selalu menasehati teman-teman ku bila ingin bergabung dengan suatu usaha MLM dan bila usaha itu sudah sangat lama ada, lebih baek dipikirkan matang-matang terlebih dahulu. Karena sering kali bila kita menjadi anggotanya, kita malahan harus membayar duit dalam jumlah besar di muka, sebelon pada akhirnya mendapatkan hasilnya.
Tentu saja ada banyak pro dan kontra di masalah ini. Tapi aku sendiri selalu tak mau berdebat kusir dengan anggota seperti itu. Karena banyak dari mereka itu sudah dicuci otaknya oleh para pembinanya, jadi tanpa sadar mereka sebenarnya telah merugi.
Sama hal nya dengan asuransi yang banyak ditawarkan di sini. Yang namanya asuransi itu dimana-mana mengharuskan kita untuk membayar sejumlah premie dan itu sebenarnya duit yang hilang. Tapi siapa yang mau membayar sejumlah uang hanya untuk menjamin sesuatu? Tentunya jarang ada orang yang mau seperti itu.
Oleh karena itu kemudian diciptakan sebuah trik dimana premie tersebut dibesarkan angkanya, dan selisih dari yang dibayarkan dengan jumlah premie asuransinya, di investasikan disebuah reksadana milik perusahaan asuransi tersebut. Sehingga para client nya tidak sadar bahwa mereka telah kehilangan sejumlah uang untuk jasa asuransinya, karena mereka diberikan bunga dari hasil investasinya tersebut.
Hal seperti itu tentunya sah saja, asalkan pihak asuransinya juga fair dalam hal mereka di claim oleh client nya. Karena banyak sekali cerita di surat pembaca di berbagai macam surat kabar yang menceritakan bahwa mereka telah ditipu, karena mereka gagal meng-claim apa yang sudah menjadi hak mereka. Jelas, kalo untung semua orang mau, tapi rugi tak ada yang mau. Dan hal ini juga berlaku bagi perusahaan jasa asuransi.
Yang lucu itu, bila kita ingin ikutan asuransi kesehatan di sini. Maka sebelonnya kita diwajibkan untuk cek kesehatan terlebih dahulu. Dan dicari tau, dimana ada potensi yang dapat merugikan perusahaan jasa asuransi kesehatan tersebut dan semua itu dikeluarkan dari daftar hak claim dari client nya. Aneh kan?
Padahal di luar negeri hal itu tidak umum sama sekali. Jadi bila mana ada satu perusahaan jasa asuransi kebetulan mendapatkan client yang banyak mendapatkan hak nya untuk mengobati semua penyakitnya, maka walaupun itu merugikan perusahaan jasa asuransi tersebut, tetap saja akan dibayarkan.
Nah bagaimana caranya perusahaan asuransi yang langsung berhubungan dengan client nya itu tidak jato bangkrut. Tentunya ada sistem yang disebut dengan istilah Reasuransi. Sebuah perusahaan jasa Reasuransi bertugas memberikan asuransi kepada perusahaan jasa asuransi yang langsung berhubungan dengan client, atau disebut dengan isitilah ‘direct insurer’.
Dan perusahaan reasuransi tersebut mendapatkan duitnya dari iuran semua perusahaan direct insurer yang tergabung kepadanya. Jadi dengan kata laen, perusahaan reasuransi itu adalah perusahaan asuransi dari perusahaan asuransi yang mengasuransi client nya.
Yup dan tentunya malam ku yang indah ini aku tutup dengan secangkir teh lemon yang manis dan dingin. Dan tentunya tembang rohani yang enak didengarkan di kala hujan rintik-rintik, yaitu ‘How Great is Our God’ punya Chris Tomlin.
The splendor of a King, clothed in majesty
Let all the earth rejoice
All the earth rejoice
He wraps himself in Light, and darkness tries to hide
And trembles at His voice
Trembles at His voice
How great is our God, sing with me
How great is our God, and all will see
How great, how great is our God
Age to age He stands
And time is in His hands
Beginning and the end
Beginning and the end
The Godhead Three in One
Father Spirit Son
The Lion and the Lamb
The Lion and the Lamb
Name above all names
Worthy of our praise
My heart will sing
How great is our God
Subscribe to:
Posts (Atom)